(Keuskupan Agats) - Rabu, 2 Juli 2025, Keuskupan Agats mengadakan rapat "Monitoring - Evaluasi Program dan Kegiatan Semester Pertama Tahun 2025." Kegiatan ini diawali dengan ibadat pembuka dan dilanjutkan dengan laporan evaluasi komisi dan paroki oleh para pastor dan petugas pastoral awam. Mengawali kegiatan evaluasi program komisi dan paroki, Bapa Uskup, Mgr. Aloysius Murwito, OFM, Uskup Keuskupan Agats memberi sambutan kepada seluruh peserta kegiatan.
Dalam sambutanya, Uskup Alo
mengetengahkan "Tahun Yubileum 2025" sebagai landasan bagi seluruh
petugas pastoral dalam menjalankan setiap kegiatan dan program paroki maupun
komisi. Uskup Alo menghimbau kepada para pastor dan awam petugas pastoral
demikian, “Dalam mengisi Tahun Yubileum ini, kita hendaknya menjalankan setiap
kegiatan dan program kerja dengan sebuah tujuan yaitu membawa harapan bagi umat
yang dilayani. Ada umat di paroki tertentu misalnya di Kamur mengalami air
pasang. Situasi ini membuat mereka tidak bisa bergerak untuk mencari makan di
hutan. Kitalah yang mesti memberi harapan kepada mereka dengan cara yang
kreatif.”
Selamat menjalankan
hari-hari evaluasi bagi para pastor dan petugas pastoral awam. Semoga para
petugas pastoral baik pastor maupun awam dapat mengevaluasi diri melalui
program-program selama satu semester dan terus melangkah ke depan dalam
semangat Tahun Yubileum. Di tengah kondisi dan keadaan umat baik orang muda
yang kehilangan harapan masa depan, maupun orang tua/lansia yang mengalami
sakit, para pastor dan petugas pastoral senantiasa dapat memberi dan membawa pengharapan bagi mereka.
Posting Komentar untuk "Monitoring-Evaluasi Program dan Kegiatan Komisi, Paroki, dan Unit Karya (Keuskupan Agats)"